Analisa Dampak Kesalahan Pemasangan Timing Gear Terhadap Cylinder Head Engine 3406 Caterpillar


Abstract
Kesalahan pemasangan timing gear pada mesin Caterpillar 3406 dapat menyebabkan dampak serius terhadap performa dan ketahanan mesin, terutama pada komponen kepala silinder (cylinder head). Timing gear yang tidak terpasang dengan benar dapat mengakibatkan ketidaksesuaian antara perputaran poros engkol (crankshaft) dan poros camshaft (camshaft), sehingga timing pembakaran dan pengaturan katup menjadi tidak optimal. Akibatnya, terjadi penurunan efisiensi pembakaran, kerusakan pada komponen internal mesin, serta potensi kerusakan permanen pada cylinder head, seperti benturan katup dengan piston, pemanasan berlebih, dan keausan yang cepat. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dampak kesalahan pemasangan timing gear terhadap cylinder head mesin Caterpillar 3406, dengan fokus pada identifikasi jenis kerusakan yang terjadi, faktor penyebabnya, serta langkah-langkah pencegahan yang dapat diterapkan untuk menghindari kerusakan tersebut. Metode penelitian yang digunakan yaitu observasi, wawancara, dan studi pustaka. Literatur yang digunakan adalah SIS 2.0 yang berisi spesifikasi, prosedur pembongkaran dan pemasangan, dan GRPTS. Hasil penelitian membuktikan bahwa posisi timing gear yang tidak tepat dapat mengakibatkan kerusakan pada cylinder head. Cylinder head merupakan komponen yang terdampak akibat dari timing valve saat proses pembakaran tidak sesuai dengan spesifikasinya.
References
Suryanto Nasution, “Analisa Kegagalan Cylinder Head Mesin Diesel Komatsu Dengan Menggunakan Metode Failure Mode and Effect Analysis (FMEA) Di Megapower PLTD Bengkalis, 2019
Hojjat Ashouri, B. B. “Analysis of Fatigue Cracks of Cylinder Heads in Diesel Engines. Journal of Theoretical and Apllied Mechanics, 2016
Ismail Ramli, A. A., “Analisa Kerusakan Cylinder Head Pada Diesel Engine QSK 50 MCRS Di Bengkel Sungai Sembilan Nunukan,” Syntax Idea, 2023
Lilin Hermawati, I. M., “Analisa Kegagalan Material Kepala Silinder Mesin Diesel 4 Tak. Jurnal Sains dan Teknlogi, 2021
Nibaho, B. G., Chairunnisa, S., & Borges, A., “Retrieved from Troubleshooting Crankshaft Patah Pada Mesin Cold Diesel Tipe 4D34:, 2024
Caterpillar of Australia Pty Ltd., “Fundamental Diesel Engine. Tullamarine Victoria Australia 3043: Asia Pacific Learning, 2003
PT Trakindo Utama., “Intermediate Engine System. Bogor: Training Center PT Trakindo Utama. 2002
PT Trakindo Utama., “Applied Failure Analysis 1. Bogor: Training Center Dept. PT Trakindo Utama, 2009
PT Trakindo Utama., “7 - Step Troubleshooting. Balikpapan, Indonesia: PT Trakindo Utama, 2022
PT. Trakindo Utama., “Apllied Failure Analysis. Bogor, Indonesia: Training Center Dept. PT Trakindo Utama, 2005
Caterpillar., “Retrieved from Service Information System: https://sis2.cat.com, 2024
Maulana, H., & Pranoto, H., “Analisis Ukuran Celah Katup Terhadap Kinerja Mesin Diesel. Jurnal Teknik Mesin Indonesia, 19(02), 145-156, 2024
Copyright (c) 2024 MEDIA PERSPEKTIF : Journal of Technology

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.