KAJIAN EKSPERIMENTAL DINDING BATATON TERHADAP BEBAN LATERAL SIKLIK

  • Yudi Pranoto Politeknik Negeri Samarinda
Abstract views: 12 , Fulltext downloads: 6
Keywords: Dinding tanpa bukaan, Dinding dengan bukaan, simpangan

Abstract

Gempa yang belakangan ini sering terjadi di wilayah Indonesia banyak mengakibatkan kegagalan struktur, dimana persentase kerusakan terbesar adalah rumah-rumah sederhana berdinding bata atau batako. Rumah-rumah di Indonesia pada umumnya menggunakan bata dan batako sebagai bahan utama pembuatan dinding. Dalam pelaksanaanya seringkali kualitas strukturnya kurang memiliki kinerja yang memadai dalam menahan beban gempa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan karakteristik berbagai macam dinding rumah tembokan.

Untuk mengetahui karakteristik model kerusakan dinding yaitu meliputi hubungan beban-simpangan, pola retak, kekakuan dan daktilitas, maka dalam penelitian ini digunakan dinding dengan ukuran 3000x3000x140 mm yang meliputi dinding tanpa bukaan (Wall Without Opening, WTO) dan dinding dengan bukaan (Wall With Opening, WWO) yang terbuat dari bahan bataton. Metode pembebanan dilakukan dengan beban bolak-balik untuk memodelkan beban gempa yang mengacu pada standar ACI 374.1-05 (American Concrete Institute).

Dari hasil penelitian, didapatkan Ppeak yang terjadi pada benda uji WTO sebesar 71,08 kN lebih besar 34,93 % dari benda uji WWO yaitu 46,25 kN. Simpangan yang terjadi pada saat Ppeak benda uji WTO sebesar 3,93 mm lebih kecil 30,69 % dari benda uji WWO yang memiliki simpangan sebesar 5,67 mm.

References

ACI Committee 374.1, 2005,Acceptance Criteria for Moment Frames Based onStructural Testing and Commentary (ACI 374.1-05), American Concrete Institute.
ASTM, 2003, Standard Test Method for Cyclic (Reversed) Load Test for Shear Resistance of Walls for Buildings, Designation: Vol 405 E 2126 – 02a.
Baasir, 2005, Karakteristik Pasca Elastik Dinding Beton Non Pasir Akibat Beban Statik, Thesis Program Pasca Sarjana, Universitas Gajah Mada
Bayuaji, 2005, Karakteristik Pasca Elastik Dinding Beton Non Pasir Akibat Beban Siklik, Thesis Program Pasca Sarjana, Universitas Gajah Mada
Imansyah, 2005, Karakteristik Pasca Elastik Dinding Pasangan Bata Beton Pejal Dengan tulangan Horizontal Akibat Beban Siklik, Thesis Program Pasca Sarjana, Universitas Gajah Mada
Raharjo E.P, 2005, Karakteristik Pascaelastik Dinding Bata Merah Dengan Penambahan Tulangan Horizontal Akibat Beban Bolak-balik,Tesis Sekolah Pasca Sarjana UGM, Yogyakarta
Setyawati, 2005, Karakteristik Pasca Elastik Dinding Bata Merah Pejal dengan Tulangan Horizontal Akibat Beban Statik, Tesis Sekolah Pasca Sarjana Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta.
Published
2024-04-30