Perancangan Sistem Informasi Akuntansi KedaiMoney untuk Usaha Kuliner berdasarkan SAK EMKM

  • Diah Hari Suryaningrum Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur
  • Tansen Bavi Adibrata Kristanto Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur
  • Shanaz Anggita Utari Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur
  • Fahrul Razi Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur
  • Moh. Frisal Al-Gamar Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur
  • Adam Firdaus Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur
  • Bima Akmal Fatkhurozi Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur
  • Silvia Dwi Cahyani Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur
  • Allysa Sharfina Jasmine Hidayat Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur
  • Bagus Rizky Adityawan Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur
Abstract views: 329 , Fulltext downloads: 238
Keywords: Aplikasi KedaiMoney, Excel, Laporan Keuangan, Sistem Informasi Akuntansi

Abstract

Pencatatan transaksi keuangan merupakan kegiatan penting yang harus dilakukan oleh sebuah perusahan bisnis termasuk untuk Usaha Kecil dan Menengah. Dengan pencatatan tersebut seluruh transaksi keuangan bisnis dapat dipertanggungjawabkan di dalam laporan keuangan. Perancangan catatan keuangan bagi UMKM penting dilakukan mengingat UMKM merupakan tulang punggung ekonomi di Indonesia dengan kontribusinya pada pendapatan Negara dan menciptakan lapangan kerja bagi jutaan orang. Perancangan sistem informasi akuntansi berdasarkan SAK EMKM ini bertujuan untuk membantu usaha kuliner Kedai KedaiMaian dalam pencatatan dan pelaporan keuangannya dengan membuat desain akuntansi berbasis Excel. Desain akuntansi adalah proses merancang sistem pencatatan, pengolahan, dan pelaporan informasi keuangan yang sesuai dengan kebutuhan dan tujuan pengguna. Metode yang digunakan adalah dengan melakukan wawancara dan observasi sebagai dasar pembuatan aplikasi Excel Laporan Keuangan. Hasil dari kegiatan ini adalah aplikasi Excel yang disesuaikan dengan usaha kuliner Kedai KedaiMaian. Aplikasi excel diberi nama Aplikasi KedaiMoney untuk membedakan nama aplikasi dengan nama UMKM. Pada tahap akhir proses desain akuntansi adalah implementasi dengan memberikan pelatihan penggunaan aplikasi Excel KedaiMoney kepada pemilik Kedai KedaiMaian.

References

Alamyar, I. H., & Nurmiati, E. (2022). Pengaruh Kecanggihan Teknologi Informasi Terhadap Manajemen Pengetahuan. Jurnal Teknologi Dan Sistem Informasi (JTSI), 3(1), 64–70. http://jim.teknokrat.ac.id/index.php/sisteminformasi/article/view/1467

Ermawati, N., & Arumsari, N. R. (2021). Sistem Informasi Akuntansi pada Kinerja Usaha Kecil Menengah. Jurnal Bisnis Dan Akuntansi, 23(1), 145–156. https://doi.org/10.34208/jba.v23i1.973

Handayani, S., & Suryaningrum, D. H. (2021). Penerapan ETAP untuk Pencatatan Keuangan pada Usaha Kecil Menengah (Studi Kasus UD Bina Mitra Penyamakan Kulit di Magetan). Small Business AccountingManagement and Entrepreneurship Review, 1(1), 22–34. https://dhsjournal.id/index.php/SBAMER/article/view/42/27

IAI, I. A. I. (2018). SAK EMKM. Ikatan Akuntan Indonesia. https://web.iaiglobal.or.id/SAK-IAI/Tentang SAK EMKM#gsc.tab=0

Istiana, D., & Ariyati, I. (2017). Sistem Informasi Akuntansi Perusahaan Dagang Menggunakan Zahir Accounting Versi 5.1. Journal of Information Management, 2(1), 11–20. http://ejournal-binainsani.ac.id/index.php/IMBI/article/view/599

Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, R. (2022). Perkembangan UMKM sebagai Critical Engine Perekonomian Nasional Terus Mendapatkan Dukungan Pemerintah. https://www.ekon.go.id/publikasi/detail/4593/perkembangan-umkm-sebagai-critical-engine-perekonomian-nasional-terus-mendapatkan-dukungan-pemerintah

Muhamad, K. F. (2021). Analisis Penyajian Laporan Keuangan Berdasarkan SAK EMKM. Small Business Accounting Management and Entrepreneurship Review, 1(1), 1–10. https://dhsjournal.id/index.php/SBAMER/article/view/32

Mulyadi. (2016). Sistem Akuntansi. Jakarta: Salemba Empat.

Santiago, M. D., & Estiningrum, S. D. (2021). Persepsi dan Pemahaman Pelaku Usaha Terhadap Pentingnya Laporan Keuangan pada UMKM. Ekuitas: Jurnal Pendidikan Ekonomi, 9(1), 199–205. https://doi.org/10.23887/ekuitas.v9i1.34373

Sundari, S. (2022). Penerapan Pencatatan Keuangan pada Usaha Mikro Kecil dan Menengah pada Perusahaan Jasa Advertising Berbasis SAK ETAP. SmallBusiness Accounting Management and Entrepreneurship Review, 2(1), 14–22. https://dhsjournal.id/index.php/SBAMER/article/view/68

Ulya, H. N., & Agustin, R. P. (2022). Penguatan UMKM Melalui Pembuatan Merek Dagang dan Label pada UMKM Jajanan Camilan di Desa Joresan Mlarak Ponorogo. Amaluna: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 1(1), 58–70. https://doi.org/10.21154/amaluna.v1i1.1069
Published
2023-10-13
Section
Articles