Upaya Meningkatkan Produksi Amplang di Kecamatan Sangasanga

  • Ruspita Sihombing Politeknik Negeri Samarinda
  • Etwin Fibrianie Politeknik Negeri Samarinda
  • Rakhel Lia Politeknik Negeri Samarinda
Abstract views: 87 , Fulltext downloads: 53
Keywords: Pelatihan, Mesin, Produktivitas dan Kualitas

Abstract

Makanan ringan bercita rasa gurih  sudah menjadi oleh-oleh wajib bagi wisatawan yang datang ke Kalimantan Timur. Permasalahannya beberapa dari pengrajin amplang dalam Proses penggorengan amplang  masih menggunakan cara manual. Penggorengan manual ini sering terjadi kegosongan amplang sehingga ada amplang yang harus dibuang karena gosong. Dari situasi tersebut kami mengusulkan kegiatan pengabdian masyarakat untuk memberdayakan masyarakat pengrajin amplang dalam pemahaman dan ketrampilan menggunakan Mesin Pengoreng Amplang. Pelatihan Penggunaan Mesin Pengoreng Amplang bertujuan untuk mengajarkan teknik pengoperasian mesin penggoreng amplang yang benar, dan target khususnya adalah untuk  meningkatkan produktivitas dan kualitas produksi amplang.

Metode yang digunakan dalam pelatihan ini  adalah dengan  mendemonstrasikan  penggunaan Mesin penggorengan amplang terkait teknik penggunaan dan perawatan mesin. Pengrajin amplang mempunyai peran dalam penyediaan bahan adonan dan tempat pelaksanaan kegiatan pengabdian.

Hasil  yang diharapkan para pengrajin amplang dapat meningkatkan produktivitas dan kualitas produksi mereka, sehingga mampu bersaing dengan produsen amplang lainnya di pasar lokal maupun nasional.  Luaran wajib publikasi di jurnal nasional terakreditasi (SINTA),  Paten sederhana, Artikel pada media massa cetak, Produk, Vidio pelaksanaan kegiatan dan  Peningkatan keberdayaan mitra.

References

[1] S. Sulharman, “Rekayasa dan Uji Unjuk Kerja Alat Penggoreng Amplang Mekanis : Penerapan pada UD. Mawar Sari di Samarinda,” J. Ris. Teknol. Ind., vol. 15, no. 2, p. 372, 2021, doi: 10.26578/jrti.v15i2.7134.
[2] D. Ukm, Y. Kartika, R. Damayanti, B. Susilo, and Y. Hendrawan, “http://jiat.ub.ac.id.,” pp. 979–986, 2020.
[3] M. Yunus, J. Maknunah, and Sujito, “Peningkatan Usaha Krupuk Amplang di Desa Kertasada Kecamatan Kalianget Kabupaten Sumenep,” J. Dedik., vol. Vol 14, no. Mei 2017, p. h 35-39, 2017.
[4] N. Tumbel dan Supardi Manurung Balai Riset dan Standardisasi Industri Manado Jl, “Pengaruh Suhu Dan Waktu Penggorengan Terhadap Mutu Keripik Nanasmenggunakan Penggoreng Vakum the Effect of Temperature and Time of Frying To Pineapple Chips Quality Using Vacuum Frying,” J. Penelit. Teknol. Ind., vol. 9, no. Juni, pp. 9–22, 2017.
[5] A. Asmawati, W. Jubaidah, and S. Milarisa, “Pelatihan Dan Promosi Krupuk Amplang Melalui Media Sosial Dalam Meningkatkan Pendapatan Masyarakat Kampung Gurimbang,” Suluh Abdi, vol. 4, no. 1, pp. 8–15, 2022..
Published
2024-02-29
Section
Articles